Eratkan Silaturahmi, SMP Muhammadiyah Kusan Hilir adakan Turnamen Futsal.

Turnamen Futsal SMP Muhammadiyah Cup 2022 yang digelar oleh SMP Muhammadiyah Kusan Hilir dari tanggal 21 maret hingga 27 maret 2022 di sambut antusias dari Sekolah Dasar (SD) yang ada di kecamatan Kusan Hilir. 

Turnamen yang diikuti oleh 13 SD daerah kecamatan Kusan Hilir ini bertujuan untuk mempererat silaturahmi antar sekolah sekaligus mencari bibit muda pemain futsal berbakat.

Turnamen ini dibuka langsung oleh Ketua Pimpinan Daerah Muhammadiyah Kabupaten Tanah Bumbu Abzar Zawawi, beliau sangat mendukung dan mengapresiasi turnamen yang diadakan tersebut.

Sementara itu, Masrudin selaku pembina futsal SMP Muhammadiyah dan panitia turnamen turut berterima kasih kepada Lazismu Kabupaten Tanah Bumbu, Alumni SMP Muhammadiyah dan Komando Kesiapsiagaan Angkatan Muda Muhammadiyah (Kokam) yang menjadi sponsor utama pada Turnamen Futsal SMP Muhammadiyah Cup 2022.

Syarul Ma'arif selaku ketua panitia Turnamen Futsal SMP Muhammadiyah Cup pada sambutannya mengucapkan terima kasih kepada pihak yang telah mendukung turnamen tersebut dan wabil khusus kepada para anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Tanah Bumbu Pawahisah Mahabbatan, Andi Erwin Prasetya dan Syamsisar.

Saat ditemui seusai pembukaan, pawahisah menyampaikan apresiasi yang luar biasa, beliau mengatakan turnamen yang diadakan ini sejalan dengan pemerintah yaitu desain besar olahraga nasional yang di canangkan pemerintah, beliau juga mengatakan Muhammadiyah itu melihat jauh kedepan, saat ini pemerintah baru mencanangkan, namun Muhammadiyah sudah memulainya. Harapan beliau semoga nantinya para peserta bisa menjadi atlet yang mengharumkan nama Tanah Bumbu di kancah nasional. (ZA)

Posting Komentar

0 Komentar